Teknik Elektro UPH Perkuat Mahasiswa Dengan Wawasan Bisnis Teknologi
Maraknya aplikasi Messenger di kalangan anak muda menginspirasi Teknik Elektro Universitas Pelita Harapan (UPH) untuk mengadakan kuliah umum dengan menghadirkan M. Tesar Sandikapura, S.T., M.T., pencetus lahirnya aplikasi LiteBIG Messenger
 
 
 
Mahasiswa, dan Dosen Teknik Elektro UPH Foto Bersama denganTim LiteBIG, Usai Kuliah Tamu
 

Maraknya aplikasi Messenger di kalangan anak muda menginspirasi Teknik Elektro Universitas Pelita Harapan (UPH) untuk mengadakan kuliah umum dengan menghadirkan M. Tesar Sandikapura, S.T., M.T., CEO dan Founder aplikasi LiteBIGMessenger. Kuliah tamu dari startup company yang memenangkan penghargaan nasional LiteBIG ini, merupakan bagian dari program Teknik Elektro UPH dalam memperlengkapi mahasiswa dengan wawasan bisnis teknologi.  Bisnis Teknologi merupakan mata kuliah pilihan dari kurikulum Prodi Teknik Elektro di mana mahasiswa belajar mengenai seluk beluk dan pelajaran dari kebangkitan dan kegagalan bisnis berbasis teknologi seperti Google, Microsoft, Android, Nokia, Motorola, WhatsApp, Facebook, Blackberry, dan lain-lain.

Aplikasi LiteBIG yang dikembangkan oleh PT Sandika Cahaya Mandiri  merupakan murni karya anak bangsa, salah satunya M. Tesar Sandikapura, S.T., M.T. yang tidak lain adalah lulusan program Magister Teknik Elektro UPH angkatan ke-2 tahun 2009.

LiteBIG sendiri di-launching pada Agustus 2014 dan hingga kini, aplikasi tersebut baru tersedia di sistem android, yang lebih cepat tersebar dibandingkan platform yang lain. LiteBIG ini memiliki kemiripan dengan aplikasi messenger terdahulu seperti Whatsapp, Line, KakaoTalk, dan sebagainya. Namun LiteBIG memiliki keunikan tersendri, yang mampu menarik penggunanya yaitu, fitur mengedit pesan ketika ada salah penulisan meskipun sudah terkirim, mampu mengirim berbagai dokumen, mampu menampung 1000 anggota grup (Whatsapp hanya 100 anggota), dan yang terpenting, adanya fitur messenger yang dapat dibuat khusus  sesuai permintaan dari korporasi pengguna jasa LiteBIG yang ingin menyediakan media berkirim pesan antar anggota di korporasinya.

Dengan melahirkan aplikasi LiteBIG sebagai karya anak Indonesia, ada satu pesan yang ingin Tesar bawa. Tesar ingin para pengguna LiteBIG merasa aman data dan aktivitas komunikasinya tidak akan terakses secara bebas tanpa sepengetahuan pengguna karena servernya berada di Indonesia. Ini didorong dengan adanya fakta bahwa banyak pengguna aplikasi messenger terdahulu yang merasa resah karena keamanan privasinya terganggu, di mana ada kemungkinan informasi dan data komunikasi dari si pemilik dapat terakses bebas oleh pemilik aplikasi.

Kepada peserta kuliah umum, Tesar memberikan tips-tips dalam membangun bisnis teknologi dan perjuangan dalam memasuki pasar. Ia mengajak mahasiswa untuk menyadari bahwa dalam membangun sebuah usaha tidak hanya kemampuan yang dibutuhkan tapi juga karakter yang baik sebagai modal.

 

 

M. Tesar Sandikapura, S.T., M.T.

 

Lebih lanjut Tesar juga ingin mengingatkan agar anak muda tidak takut untuk memulai bisnis. Ia ingin para anak muda terus menggali ide yang ingin dikembangkan menjadi bisnis. Selanjutnya perlu memiliki karakter kepemimpinan yang didukung kemampuan yang dimiliki oleh masing-masing kita.

“Terkait kemampuan,  bagi saya dengan mengambil kuliah di S2 teknik elektro mampu mendukung kemampuan saya dengan memperoleh pengalaman dalam belajar programming juga coding. Hal lainnya tentunya kalian juga harus mampu membangun teamwork dan kerjasama networking yang baik,” ungkap Tesar yang mengambil S2 Teknik Elektronya di UPH. (mt/rh)

 

UPH Media Relations

http://www.uph.edu/id/component/wmnews/new/2769-teknik-elektro-uph-perkuat-mahasiswa-dengan-wawasan-bisnis-teknologi.html

ACTIVITIES